Suarapesisirnusantara.com |BENGKALIS – Berdasarkan Surat telegram PANGDAM I/BB NO ST/1659/2025 TGL 04 Agustus 2025 Tentang Memperingati HUT KE-80 Kemerdekaan RI Tahun 2025, Babinsa Koramil 01/Bengkalis Sertu Mustaqim melaksanakan kegiatan monitoring pesta rakyat yang di gelar Warga desa Wonosari di Kecamatan Bengkalis
“Semarak perlombaan rakyat dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 80 Tahun 2025 dilaksankan di Lapangan Kantor Desa Wonosari jalan. HR. Soebrantas,”ujar Mustaqim saat di konfirmasi Sabtu pagi (23/8/2025).
Pagi itu warga Desa Wonosari dengan semangat perjuangan telah memadati lapangan kantor Desa untuk meramaikan dan memeriahkan perayaan HUT RI ke-80, mengikuti berbagai gerak jalan santai.
Semarak perayaan kemerdekaan diikuti dari berbagai kalangan, orang tua/dewasa, anak- anak serta dari perangkat desa yang hadir saat itu, khususnya warga desa Wonosari.
“Para peserta lomba dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 80 Tahun ini diikuti oleh masyarakat Desa Wonosari Khusus ibu ibu yang mengikuti lomba gerak jalan. Kurang lebih peserta dan penonton yang hadir dalam pelaksanaan perlombaan mencapai 200 orang,”ucap Mustaqim.
Sertu Mustaqim juga menambahkan kegiatan Perlombaan dalam rangka HUT RI ke-80 bertujuan meningkatkan Rasa Nasionalisme dan Cinta Tanah Air.
“Juga menumbuhkan semangat nasionalisme dan cinta tanah air di kalangan masyarakat, terutama generasi muda, memperkuat tali silaturahmi antar warga dan masyarakat, serta meningkatkan jiwa nasionalisme,”tambahnya.
Dengan menumbuhkan Semangat Kompetisi yang Sehat dan Sportivitas, maka Perlombaan ini diharapkan dapat menumbuhkan semangat kompetisi yang sehat dan sportivitas di kalangan peserta lomba.
“Perlombaan ini diharapkan dapat memeriahkan peringatan HUT RI ke-80 dan meningkatkan semangat nasionalisme di kalangan masyarakat terkhusus warga Desa Wonosari yang saat ini sedang melaksanakannya sampai selesai dengan aman dan lancar”harap Mustaqim.
Sumber : Koramil 01 Bengkalis
Editor : Media 3K3grup/Ardi